Looking For Anything Specific?


5 Manfaat Daun Pisang untuk Pembungkus Makanan, Gak Cuma Wangi!

DoyanMakan66 - Daun pisang sangat umum digunakan sebagai pembungkus makanan. Ada banyak jenis makanan yang menggunakan daun pisang sebagai pembungkusnya, seperti nagasari, lemper, nasi bakar, lontong, dan lainnya.

Ternyata, dalam membungkus makanan, daun pisang memiliki banyak manfaat, lho. Gak cuma, bikin aroma makanan wangi, berikut beberapa manfaat menggunakan daun pisang sebagai pembungkus makanan.

1. Ramah lingkungan

Daun pisang merupakan salah satu bagian dari pohon pisang. Oleh karena itu, ketika tidak digunakan lagi, daun pisang yang sudah menjadi sampah termasuk ke dalam jenis sampah organik. Sampah organik merupakan sampah yang mudah terurai. 

Selain itu, sampah daun pisang juga dapat diolah menjadi pupuk kompos. Pupuk kompos tersebut dapat dimanfaatkan untuk menyuburkan tanaman. Maka dari itu, penggunaan daun pisang dalam membungkus makanan merupakan salah satu bentuk partisipasi dalam meminimalisir sampah sehingga lebih ramah lingkungan. 

2. Aroma makanan jadi menggugah selera

Manfaat daun pisang lainnya adalah menimbulkan aroma wangi pada makanan. Daun pisang tersebut dapat memberikan aroma khas pada makanan. Dengan begitu, makanan yang dibungkus daun pisang pun memiliki aroma yang berbeda. 

Aroma daun pisang pun akan semakin terasa apabila digunakan untuk makanan yang diolah dengan cara dibakar. Contohnya pada pembuatan nasi bakar. Nasi yang sudah diberi bumbu dan dibungkus daun pisang akan semakin wangi saat proses pembakaran. 

3. Makanan jadi lebih lezat

Manfaat lain dari daun pisang yaitu membuat cita rasa makanan menjadi lebih lezat. Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, daun pisang menimbulkan aroma wangi pada makanan. Wangi pada makanan tersebut membuatnya jadi lebih menggugah selera. DominoQQ

Aroma wangi pada makanan memang dapat berperan membangkitkan nafsu makan. Sehingga makanan yang kita makan akan terasa semakin lezat di lidah dan kita pun dapat dengan nikmat menyantapnya. Dengan begitu, makanan pun juga tidak mubazir. 

4. Membungkus makanan dengan daun pisang ternyata menyehatkan

Daun pisang ternyata juga bermanfaat untuk kesehatan. Dilansir dari berbagai sumber, daun pisang memiliki beberapa manfaat bagi kesehatan, salah satunya mengandung antioksidan yang tinggi. Antioksidan tersebut dapat melawan radikal bebas.

Selain itu, makanan yang dibungkus dengan daun pisang dapat terlindung dari bakteri. Hal ini karena makanan dengan bungkus daun pisang tertutup dengan rapat. Selain mengandung antioksidan dan melindungi makanan dari bakteri, masih ada banyak manfaat lain dari daun pisang di bidang kesehatan. 

5. Daun pisang bisa didapatkan dengan mudah

Di Indonesia, pohon pisang merupakan salah satu tumbuhan yang mudah dijumpai. Dengan begitu, daun pisang pun cenderung mudah didapat. Kamu dapat membelinya di pasar, warung, atau penjual sayur.

Selain mudah didapat, harga daun pisang cenderung murah. Bahkan, kamu dapat mengambil daun pisang tanpa mengeluarkan biaya jika memiliki pohon pisang di rumah. Sehingga, daun pisang dapat dikatakan sebagai pembungkus makanan yang ekonomis. 

Kelima manfaat tersebut membuktikan bahwa daun pisang merupakan salah satu alternatif pembungkus makanan yang baik dan bisa dipilih. Tidak hanya ramah lingkungan, tetapi juga ramah di kantong, menyehatkan, dan membuat makanan lebih berselera. 

Posting Komentar

0 Komentar