DoyanMakan66 - Kawasan Jakarta Selatan dikenal sebagai gudangnya kuliner. Restoran dengan makanan enak tersaji lengkap di sini. Kamu pun gak perlu bingung untuk mencari spot makan siang di daerah ini.
Momen makan siang adalah waktu yang paling ditunggu-tunggu. Berbagai tempat makan akan dipadati oleh pengunjung. Di bawah ini akan direkomendasikan beberapa tempat makan siang di Jakarta Selatan dengan cita rasa khas Nusantara. Intip, yuk!
1. Sumber Asli Cipete
Rekomendasi pertama datang dari sebuah tempat makan bertajuk Sumber Asli Cipete. Suasananya yang homey bikin para pengunjung merasa nyaman makan siang di sini. Restoran ini mengusung cita rasa ala tempo dulu yang sangat menggugah selera.
Beragam menu yang bisa kalian coba ialah Nasi Sambel Tumpang, Nasi Brongkos, Nasi Lele, dan sebagainya. Kemudian, jangan lupa juga pesan jajanan tradisional, seperti Carang Gesing, Bongko, dan Lumpia Sayur.
Lokasi: Jalan Cipete Raya 11, Cipete Selatan, Cilandak, Jakarta Selatan.
Jam operasional: 08.00—21.00 (Senin—Jumat); 07.00—21.00 (Sabtu, Minggu, dan hari libur).
2. Warung Pak Chandra
Tempat makan unik yang wajib dicobain warga Jaksel ialah Warung Pak Chandra. Warungnya terbilang sederhana, namun interior kontemporer membikin tempat ini terasa kekinian. Space yang tidak terlalu luas menciptakan keakraban dan kehangatan tersendiri.
Beberapa menu yang wajib dicoba ialah Ayam Pedas Hailai, Gulai Daging Chiang Mai, dan Sop Buntut Pattaya. Yap, cita rasa yang diusung ialah perpaduan ala Nusantara dan Asia. Kerennya lagi, cita rasa masakan di warung ini diracik sendiri oleh sang pemilik.
Lokasi: Grand Wijaya, G-10, Jalan Wijaya II, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Jam operasional: 11.30—18.00 (Senin—Jumat); 11.30—15.00 (Sabtu).
3. Smarapura Traditional Resto
Gak perlu jauh-jauh ke Bali, warga Jaksel bisa mampir ke Smarapura Traditional Resto untuk menikmati beragam kuliner lezat ala Pulau Dewata. Interior yang lekat dengan sentuhan Bali seakan mengajak kita berlibur ke Bali. Agen Domino99
Tentu saja di sini kita bisa mencicipi menu-menu khas Bali. Sate Lilit, Bebek Garing Smarapura, Ayam Betutu, hingga Nasi Campur Bali bisa kalian santap. Kelezatan pada setiap gigitannya akan memanjakan lidah para pengunjung.
Lokasi: Jalan Tebet Timur Dalam II Nomor 43, Jakarta Selatan.
Jam operasional: 09.00—23.00.
4. Warung MJS
Jika kamu adalah penggemar tempat makan dengan interior unik, Warung MJS wajib disambangi. Dengan interior khas tempo dulu, warung makan ini punya banyak spot foto yang kece. Cocok juga buat kumpul bareng rekan kerja maupun keluarga karena tempat makan ini memiliki space yang luas.
Bosan dengan menu yang itu-itu aja? Kamu bisa menjajal beragam menu tradisional yang mungkin jarang dinikmati, seperti Asem-asem Daging, Oseng Daun Pepaya, Lidah Cabe Ijo, dan sebagainya. Beragam minuman tradisional yang ditawarkan pun mampu segarkan jiwa dan raga.
Lokasi: Jalan Setia Budi Tengah Nomor 11, Kuningan, Setia Budi, Jakarta Selatan.
Jam operasional: 11.00—21.00 (Senin—Kamis); 11.00—22.00 (Jumat dan Sabtu).
5. Soulfood Jakarta
Beragam santapan khas Nusantara di Jaksel bisa kamu nikmati pula di Soulfood. Interior klasik membalut setiap sudutnya. Suasana homey bikin tempat ini terasa nyaman dan hangat.
Dengan nuansa casual dining, para pengunjung akan dijamu dengan masakan-masakan penuh nutrisi. Sate Ayam Dabu-dabu, Tongseng Kambing, Nasi Campur, dan beragam menu lainnya bisa kamu cicipi di sini. Tersedia pula beragam jajanan tradisional ala tempo dulu dengan rasa yang legit!
Lokasi: Jalan Taman Gunawarman Barar Nomor 23, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Jam operasional: 11.00—22.00.
Selain punya menu yang khas, kelima tempat makan siang di Jakarta Selatan tadi memiliki interior yang unik. Beragam menu makanan berat dan jajanan tradisional bisa kamu nikmati di sana. Buat kamu yang bosan dengan santapan rumahan, sesekali boleh, kok, untuk kulineran di Jaksel. Pengin coba yang mana dulu, nih?
0 Komentar